Sosialisasi Smart City Nusantara Telkom

Sehubungan dengan program pemerintah untuk mewujudkan pengelolaan kota berbasis digital (Smart City), Bappeda Kota Lhokseumawe bersama PT. Telkom Lhokseumawe melaksanakan Sosialisasi Smart City Nusantara Telkom Indonesia pada hari Selasa tanggal 16 Juli 2019 bertempat di Opproom Bappeda Kota Lhokseumawe.
Acara dipimpin dan dibuka oleh Sekretaris Bappeda Kota Lhokseumawe, Ibu Nurdahlina, SE, M.S.M dan turut didampingi oleh Para Kepala Bidang Bappeda Kota Lhokseumawe. Sedangkan sosialisasi disampaikan oleh Kepala Kantor PT. Telkom Lhokseumawe, T. Fauzan yang turut didampingi oleh T. Khairul Nova dan Mastaman Aidil.
Dalam paparan sosialisasi disampaikan bahwa PT. Telkom Indonesia telah membangun Laboratorium sebagai tempat Simulasi/Demo Layanan Smart City Nusantara Telkom yang disebut dengan "Telkom Living Lab Smart Nusantara". Fokus utama Smart City Nusantara (SCN) PT. Telkom ada 5 (lima) sektor, yaitu e-Goverment; e-Kesehatan; e-Pendidikan; e-Logistik; dan e-Pengadaan, serta pengembangan aplikasi lainnya sesuai kebutuhan.
Turut hadir sebagai peserta pada acara tersebut Kepala Dinas Kominfo Kota Lhokseumawe beserta Kabid dan Kasi yang membidangi, Unsur Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Lhokseumawe, Unsur Dinas Kesehatan Kota Lhokseumawe, Unsur Dinas Perhubungan Kota Lhokseumawe, Unsur DPMPTSP Kota Lhokseumawe, dan para Kasubbid Bappeda Kota Lhokseumawe. Diakhir sesi sosialisasi dilakukan diskusi dan tanya jawab dengan peserta sosialisasi.
Berita Terkait : Informasi Publik
- Pelepasan ASN Purna Bakti dan Penyerahan Anugerah ASN Teladan
- BAPPEDA Lhokseumawe Terima Kunker DPRK Aceh Tamiang
- Kunjungan Kerja Anggota DPD-RI ke Bappeda Kota Lhokseumawe
- Kota Lhokseumawe Mendapat 4000 SR Jargas RT Tahun 2020
- MoU Kerjasama Bappeda Kota Lhokseumawe dan Fakultas Teknik Unimal
- FGD Data Publikasi Kota Lhokseumawe Dalam Angka (LDA) 2019
- Prestasi Bappeda Kota Lhokseumawe
- Hari Pertama Kerja Setelah Cuti Idul Fitri 2019
- Kunjungan Kerja Bappeda ke Unimal
- Rapat Koordinasi Bappeda Kota Lhokseumawe